Bocah Tenggelam Gegerkan Warga Kelurahan Teppo, Pinrang
Rabu, 16 Oktober 2019
DHEAN. NEWS PINRANG, – Kabar tenggelamnya seorang bocah kelas tiga Sekolah Dasar di Kelurahan Teppo, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang gemparkan warga di sekitar kampung tersebut pada Selasa, (15/10/2019).
Rivaldi (8), seorang bocah kelas tiga Sekolah Dasar, yang beralamat di Teppo Kecamatan Patampanua Pinrang di kabarkan tenggelam saat sedang bermain bersama kedua temannya di pinggir sungai.
Informasi yang dihimpun melalui saksi atau teman korban, RN(10) dan FR (7) bermula saat korban bersama ke dua temannya tersebut sedang bermain di pinggir sungai dan lombat ke sungai, namun langsung tenggelam di karenakan korban tidak pandai berenang.
"Saya melihatnya tengelam dan menolong korban serta menarik tanggannya namun tidak sanggup sehingga tangan korban terlepas." Tutur RN.
Lanjutnya, melihat kejadian tersebut, saya bersama teman berlari dan minta pertolongan menuju ke rumah orang tuanya yang tidak jauh dari TKP, lalu menyampaikan kejadian tersebut.
Mendengar kejadian tersebut, Saat itu orang tua korban bersama warga yang ada di sekitar pinggiran sungai membantu untuk melakukan pencarian terhadap korban, juga dibantu tim gabungan Anggota TRC BPBD Kabupaten Pinrang Tim SAR Pinrang, Tagana Pinrang, BPBD Pinrang, dan TNI - Polri.
Selain itu, Budiman anggota SAR Pinrang, mengatakan, bahwa sekira pukul 20.40 wita korban tersebut telah di temukan oleh warga bersama Tim SAR.
“Korban ditemukan tepatnya di pinggir sungai kurang lebih 500 meter dari tempat tenggelamnya setelah itu korban di larikan ke puskesmas teppo untuk dilakukan pertolongan namun korban tersebut sudah dalam keadan meninggal dunia kemudian korban di bawa ke rmh untuk di semayamkan.” Ungkap Budiman.