Banjir Kiriman Dari Kabupaten Enrekang, Tenggelmkan Kebun dan Sawah di Pinrang



DHEAN.NEWS PINRANG, – Sejumlah pemukiman warga di Kampung barombong, Sesa sipatuo, kecamatan patampanua, kabupaten Pinrang terendam banjir hingga ketinggian mencapai 50 cm atau setinggi lutut orang dewasa. Senin (28/04/2019).

Banjir tersebut di duga merupakan air kiriman dari kabupaten Enrekang yang selama ini diguyur hujan yang cukup deras.


Selain pemukiman, banjir ini juga merendam sejumlah area kebun jagung seluas 200 hektar dan area persawahan seluas 70 hektar milik warga yang baru selesai dipanen serta beberapa hektar sawah yang padinya belum dipanen.

Tak hanya itu, volume air diperkirakan masih akan terus meningkat apabila hujan tak kunjung reda. (SMpin)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel